Search

Makan Pedas Sebelum Tidur Mendatangkan Mimpi Buruk, Mitos atau Fakta?

Suara.com - Makan Pedas Sebelum Tidur Mendatangkan Mimpi Buruk, Mitos atau Fakta?

Tentu banyak yang mengalami lapar sebelum tidur. Katika mata mengantuk tetapi perut lapar, maka mana yang harus dipilih makan atau tidur? Nah, biasanya beberapa orang memilih minum susu sebelum tidur. 

Hal itu kerap kali dilakukan karena katanya bisa membuat tidur lebih nyenyak.

Rupanya ini bukan isapan jempol belaka karena makanan tertentu nyatanya memang dapat memengaruhi kualitas tidur. Sebab, jenis makanan lain yang dapat memengaruhi kualitas tidur adalah makanan pedas. Konon katanya mengonsumsi makanan pedas sebelum tidur justru bisa membuat susah tidur atau bahkan mimpi buruk. Benarkah Atau hanya mitos?

Seperti dikutip dari rilis Hellosehat, Senin (11/3/2019), menurut dr. Charles Bae, seorang pakar gangguan tidur dari Cleveland Clinic di Amerika Serikat, mengonsumsi makanan pedas sebelum tidur akan memicu proses metabolisme serta meningkatkan suhu tubuh. Proses metabolisme dan peningkatan suhu menyebabkan aktivitas otak bertambah, padahal otot dan tubuh Anda sedang beristirahat.

“Otak kemudian akan menerima sinyal dari sistem pencernaan bahwa tubuh Anda harus berjuang lebih keras untuk menurunkan suhu tubuh dan menetralkan pedas di lambung. Sinyal itu diartikan oleh otak sebagai ancaman atau gangguan, yang kemudian ditafsirkan oleh kesadaran Anda sebagai mimpi buruk,” jelasnya.

Lantas, bolehkah makan pedas sebelum tidur?

Apabila Anda memiliki gangguan pencernaan atau tidak biasa makan pedas, sebaiknya jangan mengonsumsi makanan pedas sebelum tidur. Seorang ahli psikologi klinis dari University of Chicago Hospital, Lisa Medalie, menganjurkan untuk menghindari makanan pedas setidaknya dua sampai tiga jam sebelum tidur.

“Apabila Anda makan pedas, tunggulah selama kurang lebih tiga jam sebelum berangkat tidur. Gunanya adalah memberi kesempatan bagi sistem pencernaan untuk menetralkan pedas dan mengembalikan suhu tubuh Anda, agar tidak menyugestimimpi buruk,” paparnya.

Let's block ads! (Why?)


Suara.com - Lifestyle
https://ift.tt/2TFMxRL
March 11, 2019 at 03:30PM

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Makan Pedas Sebelum Tidur Mendatangkan Mimpi Buruk, Mitos atau Fakta?"

Post a Comment

Powered by Blogger.