Search

Bagaimana Mestinya Traveling di Setiap Tahap Hubunganmu

Bintang.com, Jakarta Mereka bilang, traveling adalah salah satu cara terbaik untuk menguji hubunganmu dengan kekasih. Apakah si dia punya berbagai kebiasaan yang tak bisa ditolerir, sekaligus memerhatikan memunculkan berbagai sikap dan sifat yang begitu klik.

Dari masa pendekatan alias PDKT, pacaran, bahkan sampai menikah, perjalanan punya caranya sendiri untuk membentuk intimasi sesuai dengan tahapan hubunganmu. Cara melakoni penjelajahan ini juga secara tak langsung dipengaruhi faktor usia di antara pelakonnya. Namun dari banyak faktor, terdapat satu yang mestinya tak luput.

Tak lain tak bukan, destinasi perjalanan merupakan poin yang berperan penting di sini. Pasalnya, ke mana hendak pergi tentu secara tak langsung ataupun langsung akan memengaruhi apa-apa saja yang akan kalian lakukan selama satu-dua hari, minggu, bahkan bulan. Sebagaimana dimuat purewow.com, berikut bagaimana mestinya traveling sesuai dengan tingkat hubungan.

Traveling bareng pacar. (Pinterest)

Alam. Setelah beberapa bulan berkencan, pergi ke alam merupakan salah satu destinasi traveling terbaik. Dengan begini kalian bisa mengetahui kebiasaan masing-masing, termasuk bagaimana mencari solusi dari satu-dua permasalahan.

Karena berada di tahap masih mengenal satu sama lain, maka ujian-ujian kecil ini sekiranya bisa jadi bahan pertimbangan. Apakah kamu memang ingin bersama si dia atau sebaliknya. Jangan lupa juga diskusikan tempat persis yang akan kalian tuju. Jauh-dekatnya tentu merupakan pertimbangan tertentu.

Let's block ads! (Why?)



Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Bagaimana Mestinya Traveling di Setiap Tahap Hubunganmu"

Post a Comment

Powered by Blogger.