Search

Biar Pacar Pangling, Coba Mix and Match Dress Ala Alika Islamadina di Hari Valentine

Bintang.com, Jakarta Buat kamu yang punya pasangan, pastinya pengin deh, tampil super cantik di hari spesial ini. Yup! Hari Valentine ini coba terlihat lebih elegan dengan mix and match dress yang seru ala Alika Islamadina. Penyanyi sekaligus fashion and beauty influencer ini memang punya skill padu-padan outfit yang oke banget. 

Cewek yang baru saja merilis single baru berjudul "Luka" ini suka memilih dress sebagai daily wear yang cocok dengan gayanya yang selalu berubah-ubah. Nggak selalu girly, dress bisa ia pakai dengan gaya yang lebih modern edgy.

Kunci andalannya adalah outerwear yang kekinian seperti biker jacket atau denim jacket. Jadi, padu-padan kamu nggak bakal monoton dan terlalu simpel, nih. Pemilihan motif dress juga menentukan apa penampilan kamu bakalan jadi pusat perhatian atau nggak. 

Nah, biar kamu nggak saltum waktu ketemu pacar nanti. Coba yuk, cek gaya padu-padan Alika Islamadina saat memakai dress yang gemesin ini. Pastinya pacar kamu bakalan senang deh, melihat gaya dressy kamu yang seru! 

Let's block ads! (Why?)



Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Biar Pacar Pangling, Coba Mix and Match Dress Ala Alika Islamadina di Hari Valentine"

Post a Comment

Powered by Blogger.